Sabtu, Agustus 22, 2009

Berita Mingguan 22 Agustus 2009

Sumber: Way of Life Ministry, Friday Church News Notes

Penerjemah: Dr. Steven E. Liauw

Graphe International Theological Seminary

Untuk berlangganan, kirim email ke: gits_buletin- subscribe@yahoogroups.com

PEMBACA BERITA OLAHRAGA BBC MENOLAK UNTUK BEKERJA PADA HARI MINGGU

Dan Walker dari Football Focus-nya BBC, telah menolak untuk bermain olahraga pada hari Minggu sejak dia masih anak-anak. Dia pertama kali berhadapan dengan isu ini pada usia 12 tahun ketika dia diminta untuk bermain bagi berbagai tim karena tinggi tubuhnya yang lebih dari biasa. Ia mengatakan, "Masalahnya adalah semua permainan mereka adalah pada hari Minggu. Saya belum lama menjadi orang Kristen dan waktu itu adalah pertama kalinya saya diperhadapkan dengan isu bagaimana saya akan menghabiskan hari-hari Minggu saya" ("Christian BBC footie Hoset Who Refuses to Work on a Sunday," The Sun, 11 Agus. 2009). Dia bahkan tidak menonton sepakbola pada hari Minggu, sambil berkata, "Saya menghabiskan hari Minggu di gereja dan dengan keluarga saya." Dia telah terus diperhadapkan dengan isu ini dan dia diberitahu tidak akan dapat maju dalam dunia berita olahraga. Saya tidak tahu Walker berjemaat di mana, tetapi dia patut untuk dipuji karena berdiri teguh pada keyakinannya di zaman ini, mengingat bahwa sepakbola profesional (atau olahraga lain) adalah salah satu ilah dunia ini. Ada banyak sekali orang Kristen, bahkan fundamentalis, yang mengabaikan berjemaat demi olahraga. Di salah satu konferensi Alkitab yang baru-baru ini saya lakukan, banyak orang-orang muda dan dewasa yang tidak datang ke kebaktian karena menghadiri suatu pertandingan softball. Ini adalah prioritas yang sama dengan yang dimiliki orang-orang tidak selamat. Kalau hal seperti ini belum bisa disebut kekristenan yang "suam-suam kuku," saya tidak tahu lagi bagaimana yang namanya "suam-suam kuku." Dan Yesus mengatakan bahwa Ia membenci kekristenan yang demikian (Wah. 3:15-16).

COPELAND DAN TEMAN-TEMANNYA MASIH MENGKHOTBAHKAN INJIL KEMAKMURAN

Kenneth Copeland dan teman-temannya dari Word-Faith masih mengkhotbahkan injil kemakmuran tanpa malu-malu. Konvensi Orang-Orang Percay ayang baru-baru ini dilaksanakan di Fort Worth, Texas, menyuguhkan khotbah lima hari oleh Kenneth dan Gloria Copeland, Creflo Dollar, Jesse Duplantis, dan Jerry Savelle. 9000 orang yang hadir mendengarkan ajakan yang tak henti-hentinya untuk menanamkan persembahan "benih iman" agar mendapatkan berkat Allah. Nyonya Copeland berkata, "Allah tahu di mana uang tersebut berada, dan Dia tahu bagaimana caranya agar uang itu sampai ke kamu" ("Believers Invest in the Gospel of Getting Rich," New York Times, 16 Agus. 2009). Yang anda perlu lakukan agar uang itu mulai bergulir kepada anda adalah menerapkan iman kepada Allah dan memberikan secara berlimpah kepada pelayanan Pentecostal Word Faith agar orang-orang pelayanan itu dapat hidup mewah. Savelle menasihatkan, "Kapan saja sebuah pikiran cemas tentang uang muncul dalam pikiranmu, hal berikutnya yang harus dilakukan adalah menabur di tanah yang baik [memberikan uang ke pelayanan mereka]. Stop kecemasan, mulai menabur. Inilah paket stimulus Allah bagimu." Edwige Ndoudi, salah satu orang yang hadir, menjelaskan, "Jika Allah melakukan itu bagi mereka, Ia akan melakukannya bagi kita." Pelayanan Copeland menerima sekitar $100 juta dalam setahun.


BINTANG HARRY POTTER MENCACI MAKI ORANG TUA YANG MENENTANG EDUKASI SEKS HOMOSEKSUAL

Berikut ini disadur dari "Harry Potter Star Blasts Parents," LifeSiteNews, 13 Agus. 2009: "Bintang Harry Potter yang berumur 20 tahun, Daniel Radcliffe, dalam suatu wawancara dengan sebuah majalah homoseksual, telah menyatakan amarah dan intoleransi terhadap para orang tua yangmenentang pendidikan tentang aktivitas seks homoseksual di ruang kelas. 'Lalu ada segala macam hal ini yang terjadi saat ini, yang penuh kebencian, tentang orang-orang yang menentang pendidikan seks gay di sekolah-sekolah. Hello!?! Sebenarnya, bagi satu atau dua anak yang gay di kelas itu, hal ini ****** (kata kotor makian) penting! Hal ini membuat saya marah,' ia berkata dalam sebuah wawancara dengan Attitude. Majalah tersebut mengutip Radcliffe melanjutkan caciannya terhadap orang tua yang pro-keluarga dengan berkata, ' Saya membenci homofobia. Hal itu menjijikkan dan hewani dan bodoh dan sungguh bebal orang-orang yang tidak dapat memasukkan hal ini ke kepala mereka, dan mereka hanyalah ketakutan.'"

Editor: Hal ini menunjukkan kebobrokan zaman sekarang ini. Homoseksualitas sudah menjadi suatu masalah yang besar di negara-negara barat, dan tidak lama lagi situasi di sana akan seperti Sodom dan Gomora. Orang Kristen di Barat akan menghadapi penganiayaan dari sumber-sumber sekuler seperti kelompok homoseksual, atheis, dan lainnya, sementara orang-orang Kristen di Timur akan dianiaya oleh ekstrimis agama-agama mayoritas (Islam, Hindu, Budha) atau pemerintah komunis. Selain itu, sungguh mengherankan bahwa banyak sekali orang Kristen yang tidak peduli apa-apa mengenai hal ini karena kerohanian mereka sedemikian dangkal. Berapa banyak orang Kristen yang berduyun-duyun menonton Radcliffe dalam Harry Potter, tanpa peduli bahwa film itu sangat bertentangan dengan Firman Tuhan, dan bahwa para tokoh pemain yang mereka puja ternyata memiliki pandangan yang sangat anti-kekristenan? Tapi saya rasa mereka tetap tidak akan peduli sekalipun berita ini mereka baca.


DOKTRIN PERTOBATAN PAULUS

Dalam Kisah Para Rasul 26:13-20, Rasul Paulus menceritakan kembali pelayanan yang Kristus telah berikan padanya melalui penyingkapan. Ia telah diutus kepada orang-orang non-Yahudi "untuk membuka mata mereka, supaya mereka berbalik dari kegelapan kepada terang dan dari kuasa Iblis kepada Allah," dengan cara menghimbau mereka "bahwa mereka harus bertobat dan berbalik kepada Allah serta melakukan pekerjaan-pekerjaan yang sesuai dengan pertobatan itu" (Kis. 26:18, 20). Perhatikan tiga pelajaran dari ini. Pertama, pertobatan ada pada inti pelayanan Paulus. Tujuannya bukanlah untuk membuat orang sekedar "percaya" Kristus dalam pengertian yang dangkal, bukan hanya untuk membuat mereka mengucapkan "doa orang berdosa," tetapi agar mereka mengalami suatu perubahan yang radikal oleh kuasa Allah. Kedua, kita melihat bahwa pertobatan haruslah berasal dari iman (Kis. 26:18). Pertobatan sendiri tidak dapat menyelamatkan; ia harus ditemani oleh iman. Dalam Kis. 20:21, Paulus menggambarkan keselamatan sebagai "bertobat kepada Allah dan percaya kepada Tuhan kita, Yesus Kristus." Ketiga, pertobatan menghasilkan perubahan hidup (Kis. 26:20). Paulus mengkhotbahkan hal yang sama dengan Yohanes Pembaptis dalam hal pertobatan ini (Mat. 3:8). Ada pengkhotabh- pengkhotbah hari ini yang menyebut doktrin pertobatan sebagai pengajaran keselamatan melalui usaha atau keselamatan ketuhanan, tetapi sebenarnya tidak demikian. Bagaimana mungkin salah jika kita mengikuti doktrin pertobatannya Paulus? Mereka yang tidak suka doktrin ini perlu untuk memeriksa iman mereka sendiri dan menukarkan tradisi "doa cepat" mereka yang dibuat oleh manusia dengan Firman Allah yang murni. Pertobatan yang Alkitabiah bukanlah usaha. Ia bukanlah perubahan hidup; ia adalah perubahan pikiran yang dramatis terhadap Allah yang menghasilkan suatu perubahan hidup. Charles Spurgeon dengan bijak berkomentar, "Apakah menurutmu Injil ditinggikan, atau Allah dipermuliakan dengan cara pergi kepada orang-orang dunia dan memberitahu mereka bahwa mereka dapat diselamatkan saat ini juga hanya dengan sekedar menerima Kristus sebagai Juruselamat mereka, sementara mereka masih terikat kepada berhala-berhala mereka dan hati mereka masih mengasihi dosa? Jika saya melakukan hal demikian, saya memberitahu mereka suatu kebohongan, menyelewengkan Injil, menghina Kristus, dan menjadikan kasih karunia Allah suatu kesempatan berdosa."

Sabtu, Agustus 15, 2009

Berita Mingguan 08 Agustus 2009

Sumber: Way of Life Ministry, Friday Church News Notes
Penerjemah: Dr. Steven E. Liauw
Graphe International Theological Seminary
Untuk berlangganan, kirim email ke: gits_buletin-subscribe@yahoogroups.com

REVEREND IKE, PENGKHOTBAH BAPTIS YANG SESAT, MENINGGAL
Frederick Eikerenkoetter II, yang lebih dikenal sebagai Reverend Ike, meninggal pada tanggal 28 Juli pada usia 74 tahun. Ia mendirikan United Church Science of Living Institute yang bermarkas di kota New York, dan membangun suatu kerajaan jutaan dolar melalui pesan kemakmurannya yang tidak malu-malu, yang ia sebut "psikologi gambar-diri positif," "ilmu pengetahuan tentang hidup," atau "thinkonomics. " Pada puncak kesuksesannya di tahun 1970an, ia memiliki audiens sebanyak 2,5 juta orang ("Reverend Ike," New York Times, 29 Juli 2009). Pada tahun 1980an, ada seseorang yang mengirimi kami kaset video dari salah satu acara televisi Reverend Ike, yang isinya sungguh mengagetkan. Acara yang direkam itu lengkap dengan fitur seorang yang berjalan di atas api, dan setelah orang itu menunjukkan kebolehannya, Reverend Ike dengan semangat mengumumkan, "Orang ini berjalan di atas api; Yesus berjalan di atas air; Reverend Ike berjalan di atas UANG!!!" Pada akhir acara itu, ia menyuruh salah satu putranya untuk menjawab telepon sementara ia sendiri melempar-lempar sebuah koin yang ditulisi "keberuntungan" di satu sisi dan "berkat" di sisi lain. Sementara ia melempar-lempar koin itu ia menghimbau para pendengarnya untuk menelpon dan memberi sumbangan agar mereka dapat diberkati, sambil ia berkata, "Kalian tidak bisa rugi dengan hal-hal yang saya lakukan ini!" Hal yang tersedih mengenai Reverend Ike adalah bahwa ayahnya seorang gembala sidang Baptis dan dia pernah menjadi asisten ayahnya pada masa remajanya. Namun demikian, entah di suatu titik mana, dia menolak Injil keselamatan yang Alkitabiah melalui darah Kristus, dan ia menolak jalur pelayanan Kristiani yang menuntut pengorbanan diri, "merasa bahwa pesan tradisional Kristen terlalu sempit," dan bertekad untuk sukses besar dengan injil kemakmuran versinya sendiri. Ia memang sukses menjadi kaya, tetapi seperti yang dikatakan Yesus, "Apa gunanya seorang memperoleh seluruh dunia tetapi kehilangan nyawanya? Dan apakah yang dapat diberikannya sebagai ganti nyawanya?" (Mat 16:26). (Banyak dari doktrin Reverend Ike sepertinya diadaptasi dari Norman Vincent Peale).

HOMOSEKSUAL DICANANGKAN UNTUK MENJABAT PENILIK DI GEREJA EPISKOPAL
Seorang homoseksual dan seorang lesbian adalah bagian dari enam orang kandidat untuk jabatan penilik di Gereja Episkopal di Los Angeles, California. John Kirkley dari San Francisco dan Mary Glasspoll dari Baltimore, yang dicanangkan tanggal 2 Agustus, akan menghadapi pemilihan di bulan Desember, saat mana dua dari antara enam orang kandidat akan dipilih. J. Bruno, penilik dari wilayah Los Angeles berkata, "Saya mengukuhkan setiap dan semua dari kandidat-kandidat ini, dan saya senang dengan keragaman yang luas yang mereka tawarkan di wilayah ini" ("Gay, Lesbian Priests among Bishop Nominees," Los Angeles Times, 3 Agustus 2009). Agar tidak ketinggalan dalam perlombaan melanggar Firman Tuhan, Wilayah Episkopal Minnesota juga telah mencanangkan seorang lesbian ke daftar tiga orang kandidatnya untuk jabatan penilik. Yudas berkata, " Saudara-saudaraku yang kekasih, sementara aku bersungguh-sungguh berusaha menulis kepada kamu tentang keselamatan kita bersama, aku merasa terdorong untuk menulis ini kepada kamu dan menasihati kamu, supaya kamu tetap berjuang untuk mempertahankan iman yang telah disampaikan kepada orang-orang kudus. 4 Sebab ternyata ada orang tertentu yang telah masuk menyelusup di tengah-tengah kamu, yaitu orang-orang yang telah lama ditentukan untuk dihukum. Mereka adalah orang-orang yang fasik, yang menyalahgunakan kasih karunia Allah kita untuk melampiaskan hawa nafsu mereka, dan yang menyangkal satu-satunya Penguasa dan Tuhan kita, Yesus Kristus" (Yudas 1:3-4).

PROMISE KEEPER MASIH MENYERUKAN PERSATUAN
Bill McCartney, pendiri dari Promise Keeper 20 tahun silam, masih mencoba untuk membangkitkan organisasi tersebut dari kematian perlahan yang terjadi satu dekade terakhir. McCartney mundur pada tahun 2003, tetapi dia tahun ini masuk lagi ke jajaran pengurus, dan pada awal Agustus, sebuah acara Promise Keeper di stadium Boulder, Colorado, menjaring 10.000 orang. McCartney mengklaim bahwa dia telah "menerima panggilan yang jelas dari Allah untuk memulai lagi pelayanan ini" ("Promise Keepers Return," Christian Post, 3 Agus. 2009), dan bahwa dia masih mendorong "persatuan gereja." Di Boulder, McCartney berdoa, "Tuhan, Engkau tidak datang kembali demi sebuah gereja yang terpecah. Engkau datang kembali demi sebuah gereja di mana hati semua orang terjalin bersama." Ini adalah suatu ketidaktahuan mengenai nubuat-nubuat dalam Alkitab sendiri mengenai perjalanan zaman gereja. Para Rasul memperingatkan bahwa "sedangkan orang jahat dan penipu akan bertambah jahat, mereka menyesatkan dan disesatkan" (2 Tim. 3:13). Perjalanan zaman gereja adalah peningkatan kesesatan. "Karena akan datang waktunya, orang tidak dapat lagi menerima ajaran sehat, tetapi mereka akan mengumpulkan guru-guru menurut kehendaknya untuk memuaskan keinginan telinganya. Mereka akan memalingkan telinganya dari kebenaran dan membukanya bagi dongeng" (2 Tim. 4:3-4). Sungguh tidak mungkin untuk tetap setia kepada kebenaran Firman Allah dan pada saat yang sama menciptakan persatuan semua orang yang mengaku Kristen di zaman yang penuh kesesatan ini. Tuhan Yesus berkata, "Aku berkata kepadamu: Ia akan segera membenarkan mereka. Akan tetapi, jika Anak Manusia itu datang, adakah Ia mendapati iman di bumi?" (Luk. 18:8). Jawaban yang Alkitabiah adalah "tidak banyak"!

SEPARASI DAN PENDIDIKAN ANAK
Berikut ini disadur dari Training Your Children to Turn out Right, sebuah buku yang sangat bagus oleh David Sorenson (Northstar Ministries, 1820 W. Morgan St., Duluth, MN 55811, 218-726-0209, www.northstarministries.com, dhs.northstar@charter.net) -- "Semakin dekat keluarga Kristen dengan dunia, semakin besar kemungkinannya dunia mendapatkan anak-anak mereka. Anda bermain dengan api, dan yang paling rugi adalah anak-anak anda. Dunia adalah sistemnya Setan. Ia dapat didefinisikan sebagai masyarakat dan kebudayaan orang-orang fasik.....Banyak orang tua Kristen bisa saja mengklaim menjauhkan diri dari dunia, tetapi mereka masih suka bernakal-nakalan dengan hal-hal yang ada dalam dunia. Hal-hal duniawi adalah umpan yang Setan pakai untuk menangkap anak-anakmu. Hati-hati!.. ...Selama bertahun-tahun, saya dengan taat menerima prinsip separasi dengan cara yang acuh tak acuh. Saya tahu Alkitab mengajarkan bahwa kita seharusnya kudus. Tumbuh besar di keluarga gembala sidang Baptis fundamental, saya tahu semua standar "tidak boleh begini dan tidak boleh begitu, karena itu duniawi." Namun, sedikit demi sedikit Tuhan membuka mata saya kepada sisi praktis dan kasih Allah dalam hal prinsip separasi. Ketika saya menjadi orang tua, saya menjadi sadar akan suatu spektrum yang baru – betapa praktisnya prinsip separasi dalam hal membesarkan anak-anak saya.....Dalam Ulangan 5:29, Allah Yehovah berbicara langsung melalui Musa kepada Israel, "Kiranya hati mereka selalu begitu, yakni takut akan Daku dan berpegang pada segala perintah-Ku, supaya baik keadaan mereka dan anak-anak mereka untuk selama-lamanya! " Saya mulai mengerti bahwa prinsip-prinsip dan perintah-perintah dalam Firman Allah bagi umatNya, bukanlah "Janganlah begini...Janganlah begitu" yang asal-asalan. Semuanya adalah untuk kebaikan kita dan terutama untuk kebaikan anak-anak kita." (Training Your Children to Turn Out Right, 1995, hal. 91, 94).

Serba Serbi 17 Agustus

SEKILAS TENTANG PROKLAMASI

Tulisan berikut dikutip benar-benar persis dari Harian Suara Merdeka, hari Jumat, tanggal 18 Agustus 1995, halaman VII, dalam rangka memperingati 50 tahun kemerdekaan Indonesia.
Sebuah refleksi sejarah sekaligus hiburan segar, di tengah-2 himpitan krisis dan isu teroris di tanah air.

************************

Mungkinkah Revolusi Kemerdekaan Indonesia disebut sebagai revolusi dari kamar tidur? Coba simak ceritanya. Pada 17 Agustus 1945 pukul 08.00, ternyata Bung Karno masih tidur nyenyak di kamarnya, di Jalan Pegangsaan Timur 56, Cikini. Dia terkena gejala malaria tertiana. Suhu badannya tinggi dan sangat lelah setelah begadang bersama para sahabatnya menyusun konsep naskah proklamasi di rumah Laksamana Maeda.

"Pating greges", keluh Bung Karno setelah dibangunkan dokter kesayangannya. Kemudian darahnya dialiri chinineurethan intramusculair dan menenggak pil brom chinine. Lalu ia tidur lagi.

Pukul 09.00, Bung Karno terbangun. Berpakaian rapi putih-putih dan menemui sahabatnya, Bung Hatta. Tepat pukul 10.00, keduanya memproklamasikan kemerdekaan Indonesia dari serambi rumah.
"Demikianlah Saudara-saudara! Kita sekalian telah merdeka!", ujar Bung Karno di hadapan segelintir patriot-patriot sejati.

Mereka lalu menyanyikan lagu kebangsaan sambil mengibarkan bendera pusaka Merah Putih. Setelah upacara yang singkat itu, Bungk Karno kembali ke kamar tidurnya. Masih meriang. Tapi sebuah revolusi telah dimulai...
**********************

Upacara Proklamasi Kemerdekaan Indonesia ternyata berlangsung tanpa protokol, tak ada korps musik, tak ada konduktor dan tak ada pancaragam. Tiang bendera pun dibuat dari batang bambu secara kasar, serta ditanam hanya beberapa menit menjelang upacara. Tetapi itulah, kenyataan yang yang terjadi pada sebuah upacara sakral yang dinanti-nanti selama lebih dari tiga ratus tahun!
***********************

Setelah merdeka 43 tahun, Indonesia baru memiliki seorang menteri pertama yang benar-benar "orang Indonesia asli". Karena semua menteri sebelumnya lahir sebelum 17 Agustus 1945. Itu berarti, mereka pernah menjadi warga Hindia Belanda dan atau pendudukan Jepang, sebab negara hukum Republik Indonesia memang belum ada saat itu.

"Orang Indonesia asli" pertama yang menjadi menteri adalah Ir Akbar Tanjung (lahir di Sibolga, Sumatera Utara, 30 Agustus 1945), sebagai Menteri Negara Pemuda dan Olah Raga pada Kabinet Pembangunan V (1988-1993).
***********************

Menurut Proklamasi 17 Agustus 1945, Kalimantan adalah bagian integral wilayah hukum Indonesia. Kenyataannya, pulau tersebut paling unik di dunia. Di pulau tersebut, ada 3 kepala negara yang memerintah! Presiden Soeharto (memerintah 4 wilayah provinsi), PM Mahathir Mohamad (Sabah dan Serawak) serta Sultan Hassanal Bolkiah (Brunei).
************************

Hubungan antara revolusi Indonesia dan Hollywood, memang dekat. Setiap 1 Juni, selalu diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila semasa Presiden Soekarno.Pada 1956, peristiwa tersebut "hampir secara kebetulan" dirayakan di sebuah hotel Hollywood.Bung Karno saat itu mengundang aktris legendaris, Marylin Monroe, untuk sebuah makan malam di Hotel Beverly Hills, Hollywood. Hadir di antaranya Gregory Peck, George Murphy dan Ronald Reagan (25 tahun kemudian menjadi Presiden AS).

Yang unik dari pesta menjelang Hari Lahir Pancasila itu, adalah kebodohan Marilyn dalam hal protokol. Pada pesta itu, Maryln menyapa Bung Karno bukan dengan "Mr President" atau "Your Excellency", tetapi dengan "Prince Soekarno!
"*************************

Ada lagi hubungan erat antara 17 Agustus dan Hollywood. Judul pidato 17 Agustus 1964, "Tahun Vivere Perilocoso" (Tahun yang Penuh Bahaya), telah dijadikan judul sebuah film The Year of Living Dangerously. Film tersebut menceritakan pegalaman seorang wartawan asing di Indonesia pada 1960-an. Pada 1984, film yang dibintangi Mel Gibson itu mendapat Oscar untuk kategori film asing!
*************************

Naskah asli teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia yang ditulis tangan oleh Bung Karno dan didikte oleh Bung Hatta, ternyata tidak pernah dimiliki dan disimpan oleh Pemerintah! Anehnya, naskah historis tersebut justru disimpan dengan baik oleh wartawan BM Diah.

Diah menemukan draft proklamasi itu di keranjang sampah di rumah Laksamana Maeda, 17 Agustus 1945 dini hari, setelah disalin dan diketik oleh Sajuti Melik.Pada 29 Mei 1992, Diah menyerahkan draft tersebut kepada Presiden Soeharto, setelah menyimpannya selama 46 tahun 9 bulan 19 hari.
************************

Ketika tiba di Pelabuhan Sunda Kelapa 9 Juli 1942 siang bolong, Bung Karno mengeluarkan komentar pertama yang janggal didengar. Setelah menjalani pengasingan dan pembuangan oleh Belanda di luar Jawa, Bung Karno justru tidak membicarakan strategis perjuangan menentang penjajahan. Masalah yang dibicarakannya, hanya tentang sepotong jas!

"Potongan jasmu bagus sekali!" komentar Bung Karno pertama kali tentang jas double breast yang dipakai oleh bekas iparnya, Anwar Tjikoroaminoto, yang menjemputnya bersama Bung Hatta dan segelintir tokoh nasionalis.
*************************

Rasa-rasanya di dunia ini, hanya the founding fathers Indonesia yang pernah mandi air seni. Saat pulang dari Dalat (Cipanasnya Saigon), Vietnam, 13 Agustus 1945, Soekarno bersama Bung Hatta, dr Radjiman Wedyodiningrat dan dr Soeharto (dokter pribadi Bung Karno) menumpang pesawat fighter bomber bermotor ganda.

Dalam perjalanan, Soekarno ingin sekali buang air kecil, tetapi tak ada tempat. Setelah dipikir, dicari jalan keluarnya untuk hasrat yang tak tertahan itu. Melihat lubang-lubang kecil di dinding pesawat, di situlah Bung Karno melepaskan hajat kecilnya. Karena angin begitu kencang sekali, bersemburlah air seni itu dan membasahi semua penumpang. Byuuur...
***************************

Berkat kebohongan, peristiwa sakral Proklamasi 17 Agustus 1945 dapat didokumentasikan dan disaksikan oleh kita hingga kini. Saat tentara Jepang ingin merampas negatif foto yang mengabadikan peristiwa penting tersebut,

Frans Mendoer, fotografer yang merekam detik-detik proklamasi, berbohong kepada mereka. Dia bilang tak punya negatif itu dan sudah diserahkan kepada Barisan Pelopor, sebuah gerakan perjuangan. Mendengar jawaban itu, Jepang pun marah besar

.Padahal negatif film itu ditanam di bawah sebuah pohon di halaman Kantor harian Asia Raja. Setelah Jepang pergi, negatif itu diafdruk dan dipublikasi secara luas hingga bisa dinikmati sampai sekarang.

Bagaimana kalau Mendoer bersikap jujur pada Jepang?
****************************

Kali ini, Bung Hatta yang berbohong demi proklamasi. Waktu masa revolusi, Bung Karno memerintahkan Bung Hatta untuk meminta bantuan senjata kepada Jawaharlal Nehru.

Cara untuk pergi ke India pun dilakukan secara rahasia. Bung Hatta memakai paspor dengan nama "Abdullah, co-pilot".Lalu beliau berangkat dengan pesawat yang dikemudikan Biju Patnaik, seorang industrialis yang kemudian menjadi menteri pada kabinet PM Morarji Desai.

Bung Hatta diperlakukan sangat hormat oleh Nehru dan diajak bertemu Mahatma Gandhi. Nehru adalah kawan lama Hatta sejak 1920-an dan Gandhi mengetahui perjuangan Hatta.

Setelah pertemuan, Gandhi diberi tahu oleh Nehru bahwa "Abdullah" itu adalah Mohammad hatta. Apa reaksi Gandhi? Dia marah besar kepada Nehru, karena tidak diberi tahu yang sebenarnya. "You are a liar !" ujar tokoh kharismatik itu kepada Nehru
****************************

Bila 17 Agustus menjadi tanggal kelahiran Indonesia, justru tanggal tersebut menjadi tanggal kematian bagi pencetus pilar Indonesia. Pada tanggal itu, pencipta lagu kebangsaan "Indonesia Raya", WR Soepratman (wafat 1937) dan pencetus ilmu bahasa Indonesia, Herman Neubronner van der Tuuk (wafat 1894) meninggal dunia.
***************************

Bendera Merah Putih dan perayaan tujuh belasan bukanlah monopoli Indonesia. Corak benderanya sama dengan corak bendera Kerajaan Monaco dan hari kemerdekaannya sama dengan hari proklamasi Republik Gabon (sebuah negara di Afrika Barat) yang merdeka 17 Agustus 1960.
****************************

Jakarta, tempat diproklamasikannya kemerdekaan Indonesia dan kota tempat Bung Karno dan Bung Hatta berjuang, tidak memberi imbalan yang cukup untuk mengenang co-proklamator Indonesia.

Sampai detik ini, tidak ada "Jalan Soekarno-Hatta" di ibu kota Jakarta. Bahkan, nama mereka tidak pernah diabadikan untuk sebuah objek bangunan fasilitas umum apa pun sampai 1985, ketika sebuah bandara diresmikan dengan memakai nama mereka.
****************************

Gelar Proklamator untuk Bung Karno dan Bung Hatta, hanyalah gelar lisan yang diberikan rakyat Indonesia kepadanya selama 41 tahun! Sebab, baru 1986 Permerintah memberikan gelar proklamator secara resmi kepada mereka.
****************************

Kalau saja usul Bung Hatta diterima, tentu Indonesia punya "lebih dari dua" proklamator. Saat setelah konsep naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia rampung disusun di rumah Laksamana Maeda, Jl Imam Bonjol no 1, Jakarta, Bung Hatta mengusulkan semua yang hadir saat rapat din hari itu ikut menandatangani teks proklamasi yang akan dibacakan pagi harinya. Tetapi usul ditolak oleh Soekarni, seorang pemuda yang hadir.

Rapat itu dihadiri Soekarno, Hatta dan calon proklamator yang gagal : Achmad Soebardjo, Soekarni dan Sajuti Melik.
"Huh, diberi kesempatan membuat sejarah tidak mau", gerutu Bung Hatta karena usulnya ditolak.
****************************

Perjuangan frontal melawan Belanda, ternyata tidak hanya menelan korban rakyat biasa, tetapi juga seorang menteri kabinet RI. Soepeno, Menteri Pembangunan dan Pemuda dalam Kabinet Hatta, merupakan satu-satunya menteri yang tewas ditembak Belanda.

Sebuah ujung revolver, dimasukkan ke dalam mulutnya dan diledakkan secara keji oleh seorang tentara Belanda. Pelipis kirinya tembus kena peluru. Kejadian tersebut terjadi pada 24 Februari 1949 pagi di sebuah tempat di Kabupaten Nganjuk , Jawa Timur. Saat itu, Soepeno dan ajudannya sedang mandi sebuah pancuran air terjun.
****************************

Belum ada negara di dunia yang memiliki ibu kota sampai tiga dalam kurun waktu relatif singkat. Antara 1945 dan 1948, Indonesia mempunyai 3 ibu kota, yakni Jakarta (1945-1946), Yogyakarta (1946-1948) dan Bukittinggi (1948-1949).
****************************

Panglima Besar Tentara Nasional Indonesia Jenderal Soedirman, pada kenyatannya tidak prnah menduduki jabatan resmi di kabinet RI.Beliau tidak pernah menjadi KSAD, Pangab, bahkan menteri pertahanan sekalipun!
****************************

Wayang ternyata memiliki simbol pembawa sial bagi rezim yang memerintah Indonesia. Betapa tidak, pada 1938-1939, Pemerintah Hindia Belanda melalui De Javasche Bank menerbitkan uang kertas seri wayang orang dan pada 1942, Hindia Belanda runtuh dikalahkan Jepang.

Pada 1943, Pemerintah Pendudukan Jepang menerbitkan uang kertas seri wayang Arjuna dan Gatotkoco dan 1945, Jepang terusir dari Indonesia oleh pihak Sekutu.Paa

1964, Presiden Soekarno mengeluarkan uang kertas baru seri wayang dengan pecahan Rp 1 dan Rp 2,5 dan 1965 menjadi awal keruntuhan pemerintahannya menyusul peristiwa G30S/PKI.
*****************************

Perintah pertama Presiden Soekarno saat dipilih sebagai presiden pertama RI, bukanlah membentuk sebuah kabinet atau menandatangani sebuah dekret, melainkan memanggil tukang sate !!!Itu dilakukannya dalam perjalanan pulang, setelah terpilih secara aklamasi sebagai presiden.

Kebetulan di jalan bertemu seorang tukang sate bertelanjang dada dan nyeker (tidak memakai alas kaki)."Sate ayam lima puluh tusuk!", perintah Presiden Soekarno.

Disantapnya sate dengan lahap dekat sebuah selokan yang kotor. Dan itulah, perintah pertama pada rakyatnya sekaligus pesta pertama atas pengangkatannya sebagai pemimpin dari 70 juta jiwa lebih rakyat dari sebuah negara besar yang baru berusia satu hari.
*****************************

Kita sudah mengetahui, hubungan antara Bung Karno dan Belanda tidaklah mesra. Tetapi Belanda pernah memberikan kenangan yang tak akan pernah dilupakan oleh Bung Karno.Enam hari menjelang Natal 1948, Belanda memberikan hadiah Natal di Minggu pagi, saat orang ingin pergi ke gereja, berupa bom yang menghancurkan atap dapurnya. Hari itu, 19 Desember 1948, ibu kota Yogyakarta jatuh ke tangan Belanda.
******************************

Sutan Sjahrir, mantan Perdana Menteri RI pertama, menjadi orang Indonesia yang memiliki prestasi "luar biasa" dan tidak akan pernah ada yang menandinginya. Waktu beliau wafat 1966 di Zurich, Swiss, statusnya sebagai tahanan politik. Tetapi waktu dimakamkan di Jakarta beberapa hari kemudian, statusnya berubah sebagai Pahlawan Nasional Indonesia.

Merdeka! Dirgayahu Indonesiaku tercinta. Jayalah selamanya!

Berita Mingguan 15 Agustus 2009

Sumber: Way of Life Ministry, Friday Church News Notes
Penerjemah: Dr. Steven E. Liauw
Graphe International Theological Seminary
Untuk berlangganan, kirim email ke: gits_buletin-subscribe@yahoogroups.com

DISIPLIN GEREJA: SEBUAH PRAKTEK YANG SEDANG HILANG
Disiplin gereja adalah praktek yang sedang hilang di kebanyakan denominasi. "Para ahli," memperkirakan bahwa hanya 10-15% dari gereja-gereja "Protestan Injili" di Amerika mempraktekkan disiplin ("Banned from Church," Wall Street Journal, 18 Jan. 2008), tetapi saya curiga bahwa angka inipun sudah tergolong tinggi. Dalam sebuah laporan tentang disiplin gereja tahun lalu, Wall Street Journal mengklaim bahwa ada "suatu gerakan yang berkembang" untuk mengembalikan disiplin gereja, tetapi kami tidak melihat ada bukti untuk hal ini. Laporan tersebut menyebutkan First Baptist Church dari Muscle Shoals, Alabama (Southern Baptist), yang mengeluarkan lima hingga tujuh anggota dalam setahun karena "pola-pola yang jelas dan tak terbantahkan akan dosa-dosa yang disengaja," tetapi kejadian seperti ini adalah pengecualian yang jarang terjadi. Dean Register, mantan presiden dari Mississippi Baptist Convention, mengatakan: "Sangatlah tidak lazim bagi gereja-gereja Southern Baptist untuk mengambil tindakan pendisiplinan terhadap seorang individu" (The Sun Herald, Biloxi, Mississippi, 13 Sept. 1998). Tidak dapat diragukan bahwa pengamatan tersebut akurat pada waktu itu, dan kita tidak memiliki bukti bahwa keadaan telah berubah. Di seluruh negeri, ada orang-orang tanpa moral yang tidak pernah bertobat dan juga penyesat-penyesat yang masih terdaftar sebagai anggota gereja-gereja Southern Baptist. Tokoh-tokoh Southern Baptist yang terkenal, seperti Billy Graham (yang menyangkal bahwa api neraka itu literal dan yang telah menyerahkan banyak sekali petobat-petobat di KKR-KKRnya kepada serigala-serigala rohani) dan Bill Clinton (seorang pezinah serial) tidak didisiplinkan. Lebih dari satu juta Freemasons, orang-orang yang satu kuk dengan organisasi penyembah berhala yang bertentangan dengan 2 Korintus 6, adalah anggota dari jemaat-jemaat Southern Baptist. Dalam pengalaman saya, banyak gereja-gereja Baptis Independen mempraktekkan disiplin, tetapi banyak juga yang tidak. Saya tidak tahu persentasenya, tetapi saya tahu bahwa Firman Allah mengharuskan gereja menjalankan disiplin terhadap anggota yang berdosa atau mengajarkan kesesatan (1 Korintus 5; Titus 3).

IMAM MUSLIM MENGATAKAN BAHWA TUJUAN MEREKA ADALAH MENJAJAH SELURUH DUNIA SECARA ISLAM
Hafiz Mohammad Saeed, seorang imam Muslim di Pakistan, mengatakan pada bulan Februari tahun ini, "Kami membenci deomkrasi. Kami mau Islam menjajah seluruh dunia. Islam tidak memperbolehkan demokrasi atau pemilihan umum" ("Couble Standards in Pakistan's Anti-terror Campaign," Hinduonnet.com, 5 Agustus 2009). Saeed menyebut para pemimpin Pakistan sebagai "agen-agen Yahudi." Seorang imam Muslim lainnya yang berbasis di Pakistan, Maulana Mohammad, setuju dengan Saeed, dan mengatakan bahwa "tidak ada ruang bagi demokrasi dalam Islam."

SANHEDRIN YAHUDI MENYERUKAN PEMBANGUNAN KEMBALI BAIT YERUSALEM
Sanhedrin Yahudi, yang dibentuk kembali pada tahun 2004 setelah kekosongan selama 1600 tahun, sedang menyerukan pembangunan kembali bait Yerusalem sebagi jalan menuju perdamaian dunia dan keharmonisan agama. "Karena perasaan tanggung jawab kolektif terhadap perdamaian dunia dan semua umat manusia, kami merasa waktunya tepat untuk menyerukan kepada Dunia dan memberitahu bahwa ada jalan keluar bagi semua orang. Hal ini terpatri dalam sebuah panggilan kepada semua umat manusia: Kita semua adalah anak-anak dari satu ayah, keturunan Adam, dan semua umat manusia adalah satu keluarga. Damai di antara bangsa-bangsa akan tercapai melalui pembangunan rumah Allah, dan di sana semua oarang akan melayani sebagaimana dinubuatkan oleh Raja Salomo dalam doa-doanya saat pembukaan Bait Suci yang pertama..... Ia tentunya tidak menginginkan darah ciptaanNya tercurah, tetapi lebih menginginkan kasih dan damai di antara semua manusia" ("Sanhedrin Rabbis Meet with Adnan Oktar, 1 Juli 2009, thesanhedrin. org). Momen pengeluaran pernyataan ini adalah pertemuan Sanhedrin dengan penulis Muslim yang berpengaruh, Adnan Oktar, yang juga dikenal sebagai Harun Yahya. Oktar, yang juga ingin melihat bait Yahudi itu dibangun kembali, mengatakan bahwa bait itu bisa dibangun kembali dalam hanya satu tahun. Sepetinya hal itulah yang akan terjadi. Setelah itu bait tersebut akan dinajiskan oleh berhala-berhala Antikristus, dan Kesusahan Besar akan bergulir. Tanpa diragukan lagi, Antikristus akan membawa kegembiraan yang besar saat ia memulai program damainya, tetapi semua itu adalah delusi: "Apabila mereka mengatakan: Semuanya damai dan aman maka tiba-tiba mereka ditimpa oleh kebinasaan, seperti seorang perempuan yang hamil ditimpa oleh sakit bersalin mereka pasti tidak akan luput" (1 Tes. 5:3).

APAKAH JAMINAN KESELAMATAN BERARTI PEMBUNUH MASAL YANG "PERCAYA" DISELAMATKAN?
Dalam blog-blognya, George Sodini, seorang pembunuh massal, mengklaim bahwa dia diajarkan di gereja: "kamu bisa saja melakukan pembunuhan massal dan tetap masuk surga" ("LA Fitness shooter once attended Plum's Tetelestai church," Tarentum Valley News Dispatch, Pittsburgh, 6 Agus 2009). Pada tanggal 4 Agustus, Sodini menembaki para wanita di sebuat pusat fitness, membunuh tiga orang dan melukai sembilan lainnya, sebelum menembak dirinya sendiri. Ia mengklaim ikut kebaktian di Tetelestai Christian Chruch di Pittsburgh selama 13 tahun. Gembala sidang senior dari gereja ini, Alan Rick Knapp, ditahbiskan oleh R.B. Thieme, Jr., gembala sidang yang sudah pensiun dari Berachah Church di Houston, Texas. Thieme mengajarkan banyak doktrin yang aneh dan sesat, termasuk bahwa orang percaya tidak dapat mengerti Alkitab dari diri mereka sendiri dan bahwa adalah menghabiskan waktu untuk belajar Alkitab tanpa seorang guru. Thieme tidak dengan benar menekankan bahwa keselamatan yang sejati adalah peristiwa yang mengubah hidup dan bahwa mereka yang tidak memberikan bukti Alkitabiah akan hal itu berarti bukan orang percaya yang sejati. Salah satu doktrin Thieme adalah "Rebound" (bangkit lagi). Seorang mantan anggota jemaatnya menjelaskan, "Rebound, pada intinya, adalah suatu ide yang sama sekali salah. 'Rebound dan terus maju,' memberikan alasan bagi ribuan anggota Berachah untuk bertindak secara bebas dalam perselingkuhan, menghujat nama Tuhan, dan dosa-dosa lain. Akui semua itu di pagi hari, kembali lagi ke perkumpulan, dan terus maju...." ("Interesting Former Thiemite Testimony, 23 Juli 2008, http://thiemite.blogspot.com/). Saya telah membaca khotbah Thieme tentang "Rebound," dan berbeda dengan rasul Paulus, Thieme tidak pernah mengatakan kepada orang-orang yang mengaku pecaya itu tetapi yang hidup dalam dosa bahwa mereka perlu mengecek diri sendiri, "apakah kamu tetap tegak di dalam iman" (2 Kor. 13:5). Jack Richard, seorang diaken di gereja Tetelestai, memberitahu pers bahwa Sodini ada di Surga, karena "mengaku beriman dalam Yesus sebagai Juruselamat berarti kamu akan memiliki keselamatan kekal yang penuh" ("Once Saved, Always Saved," Valley News Dispatch, 8 Agus. 2009). Richard salah. Walaupun Alkitab mengajarkan bahwa orang percaya sejati dalam Kristus memiliki hidup yang kekal, Alkitab juga sering memperingatkan bahwa banyak yang mengakui Kristus tidaklah sungguh-sungguh diselamatkan. Ada perbedaan yang serius antara pengakuan dengan kepemilikan. "Mereka mengaku mengenal Allah, tetapi dengan perbuatan mereka, mereka menyangkal Dia. Mereka keji dan durhaka dan tidak sanggup berbuat sesuatu yang baik" (Tit. 1:16). Ayat ini adalah tulisan nisan yang cocok untuk George Sodini, yang blog-blognya penuh dengan caci maki, kekotoran moral, amarah yang pahit, dan kebencian yang membunuh.

Editor:
Ada dua ekstrim yang harus dijauhi:

1. Mengajarkan bahwa manusia tidak bisa memiliki jaminan keselamatan. Padahal Alkitab jelas-jelas menjamin keselamatan mereka yang percaya (1 Yoh. 5:13; Roma 5:9).
2. Memberi jaminan keselamatan terlalu cepat atau tanpa pengertian. Banyak orang yang ketika seolah-olah berdoa bertobat, langsung digaransi "pasti masuk surga." Sebaliknya, kita harus mengatakan, sebagaimana Alkitab, bahwa "kamu yang percaya kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang kekal" (1 Yoh. 5:13). Dengan demikian, apakah dia memiliki hidup yang kekal atau tidak, tergantung apakah dia sungguh percaya atau tidak. Seorang pemberita Injil juga perlu menyampaikan bahwa iman percaya yang sungguh akan membawa perubahan hidup. Selain itu, Paulus juga memperingatkan agar seseorang tidak meninggalkan iman percaya tersebut. "Oleh Injil itu kamu diselamatkan, asal kamu teguh berpegang padanya, seperti yang telah kuberitakan kepadamu kecuali kalau kamu telah sia-sia saja menjadi percaya" (1 Kor. 15:2)

Jumat, Agustus 14, 2009

INDONESIA MENGGUGAT JILID II? (Bag 2)

Siapa Kaum Neolib?

Orang-orang yang menganut faham bahwa campur tangan pemerintah haruslah sekecil mungkin adalah kaum neolib; mereka tidak bisa mengelak terhadap campur tangannya pemerintah, sehingga tidak bisa lagi mempertahankan liberalisme mutlak dan total, tetapi toh harus militan mengkerdilkan pemerintah untuk kepentingan korporatokrasi. Jadi walaupun yang liberal mutlak, yang total, yang laissez fair laissez aller dan laissez fair laissez passer, yang cut throat competition dan yang survival of the fittest mutlak sudah tidak bisa dipertahankan lagi, kaum neolib masih bisa membiarkan kekayaan alam negara kita dihisap habis oleh para majikannya yang kaum korporatokrat dengan dukungan Bank Dunia, Bank Pembangunan Asia dan IMF.

Boediono perlu melakukan soul searching yang mendalam

Meledaknya debat tentang neolib tidak dapat dipisahkan dari persepsi yang dimiliki sangat banyak orang bahwa Boediono adalah personifikasi dari aliran neolib di Indonesia. Bahkan beliaulah yang dewasa ini dianggap sebagai pemimpin kaum neolib Indonesia, yang dianggap sama dan sebangun dengan kelompok yang terkenal dengan sebutan “The Barkeley Mafia”.

Tidak hanya itu, banyak yang mempunyai dugaan dan perasaan bahwa dipilihnya Boediono sebagai calon wakil presiden adalah hasil desakan dari “kekuatan dari luar”. Istilah ini yang dipakai oleh Boediono sendiri dalam pidatonya, yang merasa selayaknya menggugat penjajahan yang masih ada dalam abad ke 21 ini, baik yang dari luar maupun yang dari dalam.

Dugaan ini bertambah besar setelah Boediono menyatakan kepada The Jakarta Post tanggal 25 Mei 2009 bahwa penerimaannya sebagai calon wakil presiden adalah karena adanya arus besar yang tidak mampu ditolaknya (Boediono said his nomination was a “big stream” he could not resist”).

Karena itu, untuk kepentingan seluruh bangsa yang bagian terbesarnya sedang sangat menderita kemiskinan, kebodohan, kurang sehat jasmani dan rohaninya, keterbelakangan, apakah betul bahwa dirinya didorong oleh kekuatan asing untuk menerima pencalonannya sebagai wakil presiden?

Untuk kepentingannya sendiri juga, rasanya sangat perlu beliau memberikan penjelasan yang sejujurnya dan masif kepada rakyat yang akan melakukan pilihannya pada tanggal 8 Juli 2009.

Apakah dalam karirnya yang panjang dalam kedudukan yang tinggi di birokrasi, Boediono ikut berperan dalam segala sesuatu yang tergambarkan dalam tulisan ini?

Boediono berkarir dalam kedudukan sangat tinggi dalam kepemimpinan negara, yaitu berturut-turut sebagai Direktur Bank Indonesia, Menteri/Kepala Bappenas, Menteri Keuangan, Menko Perekonomian, Gubernur BI, dan sekarang Calon Wakil Presiden RI untuk periode 2009-2014.

Banyak yang menilai bahwa Boediono ikut berperan cukup besar dalam segala sesuatu yang digambarkan dalam tulisan ini. Maka rasanya beliau perlu menjelaskannya kepada rakyat, karena posisinya sebagai calon wakil presiden dengan kemungkinan sangat besar akan terpilih.

Bagaimana gambaran penjajahan dan siapa para pelakunya?

Dengan jelas dikatakan dalam pidato Boediono bahwa di abad 21 ini penjajahan masih ada. Sayang seribu sayang bahwa dia tidak menjelaskan tentang apa dan bagaimana penjajahan zaman sekarang itu?

Karena itu, izinkanlah saya menjelaskannya dari pengenalan orang lain yang mempelajarinya dengan seksama dan menurut saya dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya, yaitu yang ditulis oleh John Pilger dalam bukunya yang berjudul “The New Rulers of the World.”

Saya kutip seakurat mungkin dengan terjemahan ke dalam bahasa Indonesia oleh saya sendiri sebagai berikut.

“Dalam bulan November 1967, menyusul tertangkapnya ‘hadiah terbesar’, hasil tangkapannya dibagi. The Time-Life Corporation mensponsori konperensi istimewa di Jenewa yang dalam waktu tiga hari merancang pengambil alihan Indonesia. Para pesertanya meliputi para kapitalis yang paling berkuasa di dunia, orang-orang seperti David Rockefeller. Semua raksasa korporasi Barat diwakili : perusahaan-perusahaan minyak dan bank, General Motors, Imperial Chemical Industries, British Leyland, British American Tobacco, American Express, Siemens, Goodyear, The International Paper Corporation, US Steel. Di seberang meja adalah orang-orangnya Soeharto yang oleh Rockefeller disebut “ekonom-ekonom Indonesia yang top”.

“Di Jenewa, Tim Sultan terkenal dengan sebutan ‘the Barkeley Mafia’, karena beberapa di antaranya pernah menikmati beasiswa dari pemerintah Amerika Serikat untuk belajar di Universitas California di Berkeley. Mereka datang sebagai peminta-minta yang menyuarakan hal-hal yang diinginkan oleh para majikan yang hadir. Menyodorkan butir-butir yang dijual dari negara dan bangsanya, Sultan menawarkan : …… buruh murah yang melimpah….cadangan besar dari sumber daya alam ….. pasar yang besar.”

Di halaman 39 ditulis : “Pada hari kedua, ekonomi Indonesia telah dibagi, sektor demi sektor. ‘Ini dilakukan dengan cara yang spektakuler’ kata Jeffrey Winters, guru besar pada Northwestern University, Chicago, yang dengan mahasiwanya yang sedang bekerja untuk gelar doktornya, Brad Simpson telah mempelajari dokumen-dokumen konperensi. ‘Mereka membaginya ke dalam lima seksi : pertambangan di satu kamar, jasa-jasa di kamar lain, industri ringan di kamar lain, perbankan dan keuangan di kamar lain lagi; yang dilakukan oleh Chase Manhattan duduk dengan sebuah delegasi yang mendiktekan kebijakan-kebijakan yang dapat diterima oleh mereka dan para investor lainnya. Kita saksikan para pemimpin korporasi besar ini berkeliling dari satu meja ke meja yang lain, mengatakan : ini yang kami inginkan : ini, ini dan ini, dan mereka pada dasarnya merancang infra struktur hukum untuk berinvestasi di Indonesia. Saya tidak pernah mendengar situasi seperti itu sebelumnya, di mana modal global duduk dengan para wakil dari negara yang diasumsikan sebagai negara berdaulat dan merancang persyaratan buat masuknya investasi mereka ke dalam negaranya sendiri.

Freeport mendapatkan bukit (mountain) dengan tembaga di Papua Barat (Henry Kissinger duduk dalam board). Sebuah konsorsium Eropa mendapat nikel Papua Barat. Sang raksasa Alcoa mendapat bagian terbesar dari bauksit Indonesia. Sekelompok perusahaan-perusahaan Amerika, Jepang dan Perancis mendapat hutan-hutan tropis di Sumatra, Papua Barat dan Kalimantan. Sebuah undang-undang tentang penanaman modal asing yang dengan buru-buru disodorkan kepada Soeharto membuat perampokan ini bebas pajak untuk lima tahun lamanya. Nyata dan secara rahasia, kendali dari ekonomi Indonesia pergi ke Inter Governmental Group on Indonesia (IGGI), yang anggota-anggota intinya adalah Amerika Serikat, Canada, Eropa, Australia dan, yang terpenting, Dana Moneter Internasional dan Bank Dunia.”

Demikian gambaran yang diberikan oleh Brad Simpson, Jeffrey Winters dan John Pilger tentang suasana, kesepakatan-kesepakatan dan jalannya sebuah konperensi yang merupakan titik awal sangat penting buat nasib ekonomi bangsa Indonesia selanjutnya.

Kalau baru sebelum krisis global berlangsung kita mengenal istilah “korporatokrasi”, paham dan ideologi ini sudah ditancapkan di Indonesia sejak tahun 1967. Delegasi Indonesia adalah Pemerintah. Tetapi counter part-nya captain of industries atau para korporatokrat. (bersambung)

Kamis, Agustus 13, 2009

INDONESIA MENGGUGAT JILID II?

Menjabarkan Pidato Proklamasi Calon Wakil Presiden Boediono Oleh Kwik Kian Gie

Pleidooi Ir. Soekarno dan Deklarasi Dr. Boediono

Setelah Ir. Soekarno (bersama-sama dengan Gatot Mangkupradja, Maskun Sumadiredja dan Soepriadinata) ditangkap pada tanggal 29 Desember 1929, mereka diadili oleh landraad di Bandung yang berlangsung antara tanggal 18 Agustus 1930 sampai tanggal 22 Desember 1930. Pada hari itu, Soekarno dan kawan-kawan dijatuhi hukuman penjara 4 tahun dengan tuduhan melanggar pasal 169 dan 153 bis Wetboek van Strafrecht. Pidato pembelaannya Bung Karno menjadi sangat terkenal di seluruh dunia dengan judul “Indonesie klaagt aan” atau “Indonesia menggugat”.

Pada tanggal 15 Mei 2009 Dr. Boediono berpidato di Bandung dalam rangka memproklamasikan dirinya sebagai calon wakil presiden dalam pemilihan tahun 2009. Antara lain dikatakan olehnya :”Bapak Presiden yang saya hormati dan para hadirin, di awal abad ke-20 Bung Karno di kota Bandung ini menyatakan Indonesia menggugat. Waktu itu Indonesia menggugat penjajahan yang menjadikan negara terbelenggu dan merasa kerdil. Di awal abad ke-21 ini, Indonesia juga selayaknya menggugat. Kini yang kita gugat adalah penjajahan oleh kekuatan dari luar dan dari dalam.”

Jelas Boediono menganggap Indonesia sekarang masih dijajah yang menurutnya selayaknya harus digugat. Implikasinya jelas, yaitu kalau nanti dia terpilih sebagai Wakli Presiden, dia akan menggugat kekuatan dari luar dan dari dalam. Ada dua hal yang perlu dijelaskan.

Beberapa pertanyaan

Siapa kekuatan dari luar yang sedang menjajah Indonesia, dan siapa pula kekuatan dari dalam ? Apakah kekuatan luar dan kekuatan dalam ini menjajah Indonesia secara sendiri-sendiri ataukah bersama-sama dalam sebuah konspirasi, di mana elit bangsa Indonesianya yang menjadi mitra dari luar bertindak sebagai pengkhianat kepada bangsanya sendiri?

Sejak kapan Indonesia dijajah dengan tanggal pidatonya sebagai titik tolak, yaitu tanggal 15 Mei 2009. Apakah mulai tanggal itu Indonesia dijajah dalam bentuk yang ada dalam benak Boediono, ataukah sebelumnya sudah. Kalau sebelumnya sudah, siapa kiranya yang menjajah dan siapa kiranya kroni dan kompradornya para penjajah yang berbangsa Indonesia (kekuatan dari dalam) ? Boediono tentu dapat mengenalinya dengan akurat karena dia cukup lama menjadi orang di dalam lingkungan puncak kekuasaan.

Persamaan Bung Karno dengan Boediono

Boediono menyamakan dirinya dengan Bung Karno. Bung Karno menggugat penjajahan oleh pemerintah Hindia Belanda yang menjajah Indonesia secara fisik, dengan bayonet, bedil, peluru dan meriam, armada laut dan sebagainya.

Boediono juga ingin menggugat penjajahan zaman sekarang yang tentunya berbentuk lain. Apa bentuknya tidak dijelaskan. Sangat mungkin bentuk penjajahan yang ada dalam benak Boediono sama dengan yang ditulis oleh Jenderal Ryamizard Ryacudu dalam bukunya yang berjudul ”Perang Modern”.

Intinya ialah bahwa dalam zaman modern sekarang ini, hakikat penjajahan bangsa mangsa oleh bangsa penjajah tidak perlu dilakukan dengan sebutir pelurupun, apalagi pasukan dan armada perang. Caranya dengan membentuk elit bangsa mangsa yang dijadikan mitranya atau kroni atau kompradornya. Mereka dibantu supaya senantiasa memegang kendali kebijakan ekonomi yang sesuai dengan kehendak bangsa penjajah, seperti yang digambarkan oleh John Pilger, Bradley Simpson, Jeffrey Winters, John Perkins dan 12 perusak ekonomi yang “mengaku dosa” dalam buku “A Game as old as Empire”. Para kroni ini diyakinkan bahwa kebijakan haruslah seliberal mungkin, membangun proyek-proyek raksasa dengan hutang dari negara-negara penjajah supaya mereka bisa memperoleh pendapatan bunga dan laba mark up yang tinggi. Implikasi politiknya supaya senantiasa dicengkeram dan didikte kebijakannya yang senantiasa menguntungkan korporatokrasi negara penjajah. PDB dinaikkan oleh beberapa investor asing raksasa tanpa trickle down effect pada yang miskin. Inikah yang oleh Boediono disebut dengan kata-kata “penjajah dari dalam negeri” yang mungkin bekerja sama dengan penjajah dari luar?

Boediono menyamakan dirinya dengan Bung Karno yang sama-sama ingin menggugat atas nama bangsa Indonesia. Yang digugat juga sama, yaitu penjajahan. Pernyataannya sama-sama diucapkan di kota Bandung. Tempat ini begitu pentingnya buat Boediono sehingga implisit di dalam pidatonya kota Bandung dianggap sebagai faktor yang menyamakannya dengan Bung Karno. Saya menduga tujuan atau target penjajahan oleh kekuatan penjajah yang ada dalam benak Bung Karno dan Boediono sama, yaitu penghisapan kekayaan bangsa Indonesia oleh bangsa asing, yang dibantu oleh kroni dan komprador bangsa Indonesia sendiri. Merendahkan dan melecehkan martabat bangsa Indonesia; Boediono memakai istilah “yang membuat kita merasa terpuruk dan tidak bisa bangkit”. Yang perlu diperjelas siapa kroni dan komprador bangsa Indonesia sendiri?

Perbedaan-perbedaannya

Yang berbeda, Ir. Soekarno langsung menghadapi hakim ketua Mr. Siegenbeek van Heukelom dengan jaksa penuntutnya seorang Indonesia yang ketika itu berstatus inlander dan bernama R. Sumadisurja. Boediono menyatakan kehendaknya menggugat kaum penjajah zaman sekarang. Kehendaknya ini baru dimintakan izin dari “Bapak Presiden”, sebutan yang dipakainya dalam bagian dari pidatonya yang menggunakan istilah “Indonesia Menggugat”. Bung Karno dijatuhi hukuman penjara, Boediono ditepuki tangan.

Bung Karno seorang inlander yang tidak mungkin bergaul dengan kekuatan asing pada strata yang sama. Boediono His Excellency Prof. Dr. Boediono yang anggota Dewan Gubernur Bank Dunia.

Perjuangan Bung Karno membawanya keluar masuk penjara dan pembuangan. Boediono tidak pernah masuk penjara. Menjadi tersangka saja tidak pernah. Perilaku Bung Karno tidak pernah diarahkan menjadi Presiden RI. Dia berjuang supaya Indonesia merdeka dengan pengorbanan apa saja. Gugatannya sudah menjadi kenyataan dan merupakan pengorbanan luar biasa buat dirinya, yang akhirnya memang memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan.

Boediono baru memberi pernyataan bahwa penjajahan di abad ke 21 sekarang ini selayaknya digugat. Jelas juga bahwa pernyataan tersebut dikemukakan justru untuk dipilih menjadi wakil presiden. Itupun tidak jelas siapa penjajahnya dari luar dan siapa penjajahnya yang dari dalam negeri sendiri. Lantas apakah betul dia akan menggugat penjajahan masih harus dibuktikan.

Bung Karno hanya berjuang dan berjuang. Karena tindakannya itu seluruh bangsa Indonesia menganggapnya sebagai natural leader, sehingga dia menjadi Presiden RI yang baru merdeka. Boediono tidak demikian. Gugatannya terhadap kaum penjajah justru sebelum dia melakukan apa-apa. Gugatannya baru sebagai propaganda untuk dirinya supaya dipilih sebagai wakil presiden di bulan Juli 2009 mendatang.

Bung Karno dan Pak Harto berbuat sangat banyak, sehingga rakyat menganggapnya sebagai para pemimpinnya. Boediono lain. Dia adalah calon wakil presiden yang dalam kampanye pemilihan pilpres tidak boleh mempunyai rasa rendah hati, tidak boleh humble. Dalam kampanye nanti dia harus berkeliling Indonesia mengatakan kepada rakyat Indonesia : “Wahai rakyatku, aku ini orang hebat yang akan menggugat penjajahan dan memberantas korupsi, mereformasi birokrasi. Maka pilihlah aku sebagai wakil presidenmu.”

Apa Neoliberalisme Itu?

Dengan dipilihnya Boediono sebagai cawapres-nya SBY, diskusi tentang “neolib” menjadi marak. Namun diskusinya tidak memberikan gambaran yang jelas. Liberalisme adalah faham yang sangat jelas digambarkan oleh Adam Smith dalam bukunya yang terbit di tahun 1776 dengan judul “An inquiry into the nature and the causes of the wealth of nations”. Buku ini sangat terkenal dengan singkatannya “The wealth of nations” dan luar biasa pengaruhnya. Dia menggambarkan pengenalannya tentang kenyataan hidup. Intinya sebagai berikut. Manusia adalah homo economicus yang senantiasa mengejar kepentingannya sendiri guna memperoleh manfaat atau kenikmatan yang sebesar-besarnya dari apa saja yang dimilikinya. Kalau karakter manusia yang egosentris dan individualistik seperti ini dibiarkan tanpa campur tangan pemerintah sedikitpun, dengan sendirinya akan terjadi alokasi yang efisien dari faktor-faktor produksi, pemerataan dan keadilan, kebebasan, daya inovasi dan kreasi berkembang sepenuhnya. Prosesnya sebagai berikut.

Kalau ada barang dan jasa yang harganya tinggi sehingga memberikan laba yang sangat besar (laba super normal) kepada para produsennya, banyak orang akan tertarik memproduksi barang yang sama. Akibatnya supply meningkat dan ceteris paribus harga turun. Kalau harga turun sampai di bawah harga pokok, ceteris paribus supply menyusut dengan akibat harga meningkat lagi. Harga akan berfluktuasi tipis dengan kisaran yang memberikan laba yang sepantasnya saja (laba normal) bagi para produsen. Hal yang sama berlaku buat jasa distribusi.

Buku ini terbit di tahun 1776 ketika hampir semua barang adalah komoditi yang homogeen (stapel producten) seperti gandum, gula, garam, katoen dan sejenisnya. Lambat laun daya inovasi dan daya kreasi dari beberapa produsen berkembang. Ada saja di antara para produsen barang sejenis yang lebih pandai, sehingga mampu melakukan diferensiasi produk. Sebagai contoh, garam dikemas ke dalam botol kecil praktis yang siap pakai di meja makan. Di dalamnya ditambahi beberapa vitamin, diberi merk yang dipatenkan. Dia mempromosikan garamnya sebagai sangat berlainan dengan garam biasa. Konsumen percaya, dan bersedia membayar lebih mahal dibandingkan dengan harga garam biasa. Produsen yang bersangkutan bisa memperoleh laba tinggi tanpa ada saingan untuk jangka waktu yang cukup lama. Selama itu dia menumpuk laba tinggi (laba super normal) yang menjadikannya kaya.

Karena semuanya dibolehkan tanpa pengaturan oleh pemerintah, dia mulai melakukan persaingan yang mematikan para pesaingnya dengan cara kotor, yang ditopang oleh kekayaannya. Sebagai contoh, produknya dijual dengan harga yang lebih rendah dari harga pokoknya. Dia merugi. Kerugiannya ditopang dengan modalnya yang sudah menumpuk. Dengan harga ini semua pesaingnya akan merugi dan bangkrut. Dia tidak, karena modalnya yang paling kuat. Setelah para pesaingnya bangkrut, dengan kedudukan monopolinya dia menaikkan harga produknya sangat tinggi.

Contoh lain : ada kasus paberik rokok yang membeli rokok pesaingnya, disuntik sangat halus dengan cairan sabun. Lantas dijual lagi ke pasar. Beberapa hari lagi, rokoknya rusak, sehingga merknya tidak laku sama sekali, paberiknya bangkrut. Yang digambarkan oleh Adam Smith mulai tidak berlaku lagi. Karena apa saja boleh, pengusaha majikan mulai mempekerjakan sesama manusia dengan gaji dan lingkungan kerja yang di luar perikemanusiaan. Puncaknya terjadi dalam era revolusi industri, yang antara lain mengakibatkan bahwa anak-anak dan wanita hamil dipekerjakan di tambang-tambang. Wanita melahirkan dalam tambang di bawah permukaan bumi. Mereka juga dicambuki bagaikan binatang. Dalam era itu seluruh dunia juga mengenal perbudakan, karena pemerintah tidak boleh campur tangan melindungi buruh.

Dalam kondisi seperti ini lahir pikiran-pikiran Karl Marx. Banyak karyanya, tetapi yang paling terkenal menentang Adam Smith adalah Das Kapital yang terbit di tahun 1848. Marx menggugat semua ketimpangan yang diakibatkan oleh mekanisme pasar yang tidak boleh dicampuri oleh pemerintah. Marx berkesimpulan bahwa untuk membebaskan penghisapan manusia oleh manusia, tidak boleh ada orang yang mempunyai modal yang dipakai untuk berproduksi dan berdistribusi dengan maksud memperoleh laba. Semuanya harus dipegang oleh negara/pemerintah, dan setiap orang adalah pegawai negeri.

Dunia terbelah dua. Sovyet Uni, Eropa Timur, China, dan beberapa negara menerapkannya. Dunia Barat mengakui sepenuhnya gugatan Marx, tetapi tidak mau membuang mekanisme pasar dan kapitalisme. Eksesnya diperkecil dengan berbagai peratutan dan pengaturan. Setelah dua sistem ini bersaing selama sekitar 40 tahun, persaingan dimenangkan oleh Barat.

Maka tidak ada lagi negara yang menganut sistem komunisme a la Marx-Lenin-Mao. Semuanya mengadopsi mekanisme pasar dan mengadopsi kaptalisme dalam arti sempit, yaitu dibolehkannya orang per orang memiliki kapital yang dipakai untuk berproduki dan berdistribusi dengan motif mencari laba. Tetapi kapital yang dimilikinya harus berfungsi sosial. Apa artinya dan bagaimana perwujudannya ? Sangat beragam. Keragaman ini berarti juga bahwa kadar campur tangannya pemerintah juga sangat bervariasi dari yang sangat minimal sampai yang banyak sekali. (bersambung)

Sabtu, Agustus 08, 2009

Kongres Kristen Fundamental 2009


bertempat di GITS Seminary, Info lengkap bisa dibaca di SINI dan Jadwal acara lengkap di SINI


Kongres Fundamentalis Kristen Indonesia (Gratis)

17-20 Agustus 2009 di Graphe, Jakarta
Jl. Danau Agung 2, No. 5-7

Pukul 8/9 sampai sore, hari terakhir jalan2 ke puncak.

Sunter, Jakarta Utara 14360, INDONESIA


(Bagi yg diluar Jabodetabek, disediakan Penginapan gratis)


Silakan menghubungi: Yuliana, GITS (021 6471-4156)

Sabtu, Agustus 01, 2009

CATUR, GBIA GRAPHE, GM SUSANTO dan GM Irene Karisma S


Dalam kejuaraan Catur yang diadakan oleh GBIA Graphe dalam serangkaian acara memperingati HUT Graphe ke -14 sekaligus memperingati Natal Yesus yang jatuh pada bulan Juni dan bukan bulan Desember, diadakanlah perlombaan Futsal dan CATUR, juga ada lomba Badminton, Cerdas Cermat Alkitab, dll.


Dalam perlombaan Catur tersebut Dr. Steven Einstain Liauw yang juga seorang dokter dan Doktor, keluar sebagai Pemenang. Beliau memang hobi dengan permainan Catur demikian pula dengan Dr. Suhento Liauw.


Ketika penulis melawan Susanto Megaranto, penulis tidak pernah menganggap remeh lawan manapun. Dalam pertandingan itu yang memakan waktu lebih kurang 3 jam, setelah melewati 1 jam masing2 demi 24 langkah pertama, terus permainan berlangsung cukup seru. Dengan memegang buah Putih kalo tidak salah ingat, saya mencoba terus melancarkan strategi2 terbaik, namun harus saya akui bahwa Pertahanan Susanto Megaranto pada waktu itu sangat baik, permainan yang memakan waktu 3 jam lebih itu akhirnya dimenangkan Susanto Megaranto akibat kekalahan satu pion, saya kalah dalam permainan akhir. Akhirnya penulis harus mengakui Pertahanan Susanto yg kuat dan tangguh bagai tembok kota yang kokoh.


Teringat kisah dulu, Penulis pernah bertemu juga dengan MI. Dede Liu yang menyapa penulis, meski beliau tidak mengenal saya. Penulis juga sempat bertemu dengan Master Catur Cepat DKI Jakarta, MI Irwanto. Saya asyik mengikuti permainan GM dan MI serta MF dan MN dari berbagai provinsi di Tanah Air yg berlaga di Palangkaraya 15 tahun silam.


Tahukah Anda, bahwa kita patut berbangga karena Indonesia telah memiliki banyak GrandMaster=GM dalam dunia Catur, sebut saja mulai dari GM. Utut Adianto, GM. Herman Suradiraja, GM. Susanto Megaranto, GM. Ardiansyah, GM. Edhi Handoko, GM. Cerdas Barus, dan masih sekitar 5 GM pria lagi.


Namun, jangan pernah lupa, bahwa dalam dunia catur Indonesia, tersebutlah nama GM wanita satu-satunya yaitu GM. Irene Kharisma Sukandar, Gadis remaja ini mempunyai ambisi lain untuk mendapatkan GM Pria seperti GM Judit Polgar, yg setelah mendapat gelar GMW (GM Wanita) lalu mendapat gelar GM Pria.


Kita doakan saja semoga semakin banyak lahir GM di Indonesia yang mengharumkan nama bangsa dan negara di dunia Internasional.

MERAH PUTIH TERUSLAH KAU BERKIBAR.

Berita Mingguan 01 Agustus 2009

Sumber: Way of Life Ministry, Friday Church News Notes

Penerjemah: Dr. Steven E. Liauw

Graphe International Theological Seminary

Untuk berlangganan, kirim email ke: gits_buletin-subscribe@yahoogroups.com


DAWKINS MENSPONSORI KAMP MUSIM PANAS PERTAMA UNTUK ATHEISME
Richard Dawkins, penulis dari buku "The God Delusion," mensponsori kamp musim panas pertama di Inggris yang mempromosikan atheisme di antara anak-anak. Kamp dengan tema "It's Beyond Belief" tersebut, yang mulai berjalan minggu ini, adalah untuk anak-anak usia delapan hingga tujuh belas tahun, dan berisikan pelajaran-pelajaran evolusi dan nyanyi bersama lagu John Lennon "Imagine," yang menggambarkan tidak adanya agama, surga dan neraka ("Dawkins Sets up Kids' Camp to Groom Atheists," The Sunday Times, 28 Juni 2009). Walaupun kebanyakan doktrin dan praktek yang dilakukan oleh "agama-agama" di dunia ini tidak lain adalah mitologi, namun memang ada seorang Allah pencipta dan ada surga dan neraka. Alkitab tidak berusaha untuk membuktikan eksistensi Allah karena manusia secara instingtif tahu bahwa Dia ada. Fakta ini tertulis di alam semesta dan di hati manusia. Alkitab lebih lanjut mengatakan bahwa orang bebal mengatakan tidak ada Allah (Maz. 14:1; 53:1).

SEORANG WANITA KRISTEN DILAPORKAN DIHUKUM MATI DI KOREA UTARA
Berikut ini disadur dari "Activists Claim Christian Woman Executed," Associated Press, 24 Juli 2009: "Korea Utara menghukum mati seorang wanita Kristen di hadapan publik bulan lalu karena dia menyebarkan Alkitab, yang dilarang di negara Komunis tersebut, kata para aktivis Korea Selatan hari Jumat. Ri Hyon Ok, 33 tahun, juga dituduh melakukan kegiatan mata-mata untuk Korea Selatan dan Amerika Serikat, dan mengorganisir penentangan [terhadap pemerintah]. Dia dihukum mati di kota Ryongchon di sebelah barat laut dekat dengan perbatasan Cina pada tanggal 16 Juni, menurut sebuah laporan dari aliansi lusinan grup anti Korea Utara. Orang tua, suami, dan ketiga anak Ri dikirim ke kamp tahanan politis di kota Hoeryong di timur laut pada hari berikutnya, demikian informasi laporan tersebut, yang mengutip dokumen-dokumen tidak bernama yang didapatkan dari Korea Utara....'Korea Utara sepertinya menilai bahwa kekuatan-kekuatan Kristiani dapat menjadi ancaman bagi kekuasaannya, ' Do Hee-youn, seorang pemimpin aktivis, memberitahukan para reporter, dan mengklaim bahwa hukuman mati publik, penangkapan dan penahanan orang-orang Korea Utara sering sekali terjadi. Komisi Penyelidikan Kejahatan Terhadap Kemanusiaan juga mengungkapkan dalam laporannya bahwa pada bulan Maret, agen-agen sekuriti Korea Utara menangkap Seo Kum Ok, 30 tahun, seorang wanita Kristen juga, di sebuah kota dekat Ryongchon dan menyiksanya. Agen-agen tersebut menuduh bahwa dia sedang mencoba memata-matai sebuah situs nuklir dan menyerahkan informasi kepada Korea Selatan dan Amerika. Laporan itu menyatakan bahwa tidak jelas apakah dia masih hidup. Suaminya juga ditangkap dan kedua anaknya menghilang."

SEPULUH ORANG KRISTEN DIBUNUH TAHUN INI DI SOMALIA
Berikut ini disadur dari The Baptist Press, 22 Juli 2009: "Para militan Islam di Somalia telah membunuh delapan orang Kristen tahun ini, bersama dengan dua anak lelaki seorang pemimpin Kristen, menurut laporan dari Reuters Afrika dan Compass Direct News. Sembilan dari 10 korban itu dipenggal kepala, menurut laporan. Pembunuhan-pembunuh an tersebut berakar dari gerakan para pemberontak ekstrimis al Shabaab untuk menjatuhkan pemerintah sementara Somalia yang condong ke Barat, dan untuk menegakkan hukum sharia (Islam) di daerah-daerah kekuasaan mereka di ibukota negara Afrika tersebut, Mogadishu, dan di Somalia selatan, menurut laporan..... Compass [menyatakan] bahwa al Shabaab, diperkuat oleh pasukan asing yang dilaporkan berkaitan dengan al-Qaida, sedang memonitor para petobat yang meninggalkan Islam dan bermaksud untuk 'membersihkan orang Kristen' terutama [dari daerah] di mana para pekerja Kristen telah memberikan pertolongan medis melalui rumah sakit-rumah sakit yang dijalankan oleh orang Kristen."

ORANG TUA, TUNTUTLAH KETAATAN
Berikut ini disadur dari Training Your Children to Turn out Right, sebuah buku yang sangat bagus oleh David Sorenson (Northstar Ministries, 1820 W. Morgan St., Duluth, MN 55811, 218-726-0209, www.northstarminist ries.com, dhs.northstar@ charter.net) -- "Izinkan saya untuk mengusulkan tiga aturan yang absolut, penting, dan mendasar bagi keluargamua. Jangan menolerir penyimpangan apa pun dari aturan-aturan dasar ini. (1) Kita selalu taat. Sangat sedikit hal dalam kehidupan keluarga yang lebih mendasar daripada mengajar anak-anak untuk taat. Kita harus selalu secara positif dan absolut mengharapkan anak-anak kita untuk taat ketika mereka diberikan suatu instruksi yang jelas (Efesus 6:1)...Jika anak-anak secara konsisten tidak taat, maka artinya orang tua, di suatu titik, telah gagal mendidik mereka untuk taat.....Kami secara positif menuntut bahwa anak-anak kami menaati kami. Jika mereka tidak taat, ada konsekuensi yang langsung dan konsisten. Setiap kali. Setiap kali! Ketaatan sangatlah penting. Ketaatan bukan hanya penting untuk menjaga keteraturan dalam hidup seorang anak, tetapi juga memiliki implikasi rohani yang sangat dalam....ketika anak-anak menjadi terbiasa tidak taat kepada orang tua mereka, dan tidak terjadi apa-apa, mereka sangat mungkin akan mengambil sikap yang sama terhadap kehendak Allah....Orang tua, kalian akan memberkati anak-anak kalian secara rohani jika kalian mengharuskan ketaatan. Kalian mendirikan suatu kebiasaan dalam hidup mereka untuk taat kepada Allah sambil mereka tumbuh dewasa dan menjadi independen.. ..Mengharuskan ketaatan adalah cara dasar mendidik seorang anak untuk mengekang sifat lamanya ke bawah kuasa standar yang benar....Di rumah kami, ketika salah satu anak secara jelas dan terbuka tidak taat, hal itu diselesaikan dengan segera. Tidak ada mencari-cari alasan....Tidak ada debat.....Jika salah satu anak dihukum karena tidak taat, kami selalu memastikan bahwa dia mengerti hukumannya adalah karena dia tidak taat" (Training Your Children to Turn Out Right, 1995, hal. 62-64).


PARA INSINYUR LEBAH YANG LUAR BIASA
Berikut ini disadur dari Creation Moments, http://www.creationmoments.net/radio/transcript.php?t=2179:

"Struktur sarang lebah yang luar biasa telah memukau para ilmuwan selama ribuan tahun. Di abad yang ketiga, Pappus dari Alexandria, seorang astronomer dan ahli geometri, menjadi orang pertama yang memberikan penjelasan mengapa sarang lebah memiliki bentuk heksagonal. Pappus menjelaskan bahwa hanya ada tiga bentuk yang bisa menjadi kandidat sebuah sel di sarang lebah -- segitiga, persegi, dan heksagonal. Bentuk-bentuk lain akan meninggalkan ruang-ruang kosong yang tidak berguna antara satu sel dengan sel lainnya. Pappus mengobservasi bahwa heksagon dapat memuat lebih banyak madu dalam luas daerah yang sama dengan sebuah persegi ataupun segitiga. Bentuk ini juga memerlukan lebih sedikit lilin untuk membangunnya, dan sisi-sisi yang dipakai bersama antara dua heksagon akan semakin mengurangi lagi penggunaan lilin. Namun, barulah seiring dengan perkembangan kalkulus modern para ilmuwan dapat mengapresiasi secara penuh bentuk penutup pada ujung sarang lebah. Setiap sel ditutup oleh sebuah piramid yang terdiri dari tiga rhombus. Matematika yang kompleks menunjukkan bahwa bentuk ini juga memerlukan lilin yang paling sedikit untuk konstruksinya dan memungkinkan sel-sel sarang lebah berdempetan satu sama lain tanpa membuang-buang tempat. Para ilmuwan modern yang menerima evolusi, berbicara mengenai desain sarang lebah sebagai suatu pencapaian hebat para lebah. Tetapi kesimpulan yang lebih masuk akal cukup jelas. Prisma bersisi dua belas, yaitu enam sisi plus kedua ujung dari sarang lebah, adalah kesaksian yang indah akan hikmat matematika dari sang Pencipta sendiri!"