Minggu, Januari 31, 2010

Berita Mingguan 30 Januari 2010

UMUR RATA-RATA PENGUNJUNG GEREJA INGGRIS ADALAH 61 TAHUN
Menurut sebuah studi baru, umur rata-rata orang-orang yang menghadiri Gereja Inggris adalah 61 tahun. Ini adalah umur rata-ratanya! Lyda Barley, kepala dari bagian riset dan statistik Gereja Anglikan, menyalahkan situasi ini pada tendensi umum masyarakat ("Average age of churchgoer now 61," The Telegraph, 22 Jan. 2010). Masalah utamanya sebenarnya adalah kesesatan. Mengapakah orang harus menghadiri "gereja" jika para pemimpinnya bahkan tidak percaya Kitab Suci mereka sendiri dan kebingungan soal hal-hal yang paling mendasar dari iman Kristiani? Ketika saya di London pada tahun 1982, saya membaca sebuah wawancara oleh John Mortiner di Sunday Times terhadap Uskup Agung Canterbury Robert Runcie. Waktu itu Paskah, dan pewawancara menanyai Runcie apakah dia mengerti mengapa Kristus harus menderita. Si Uskup Agung menjawab, "Mengenai masalah itu saya agnostik (tidak bisa tahu)." Dia tidak tahu mengapa Kristus mati di kayu salib! Pewawancara bertanya lagi, "Apakah Allah seorang hakim?" Runcie lebih dogmatis mengenai yang satu ini. Ia menjawab, "Tidak." Pewawancara lalu berkata, "Jadi anda tidak melihat Allah sebagai Tuan Hakim Utama alam semesta?" Runcie menjawab, "Sama sekali tidak. Waktu kami tinggal di Oxford, kami tinggal di tanah seorang wanita. Dan ketika kami terkena masalah apapun, dia akan berkata: 'Ada Satu yang melihat segalanya di atas sana.' Saya tidak dapat membayangkan Allah yang seperti itu." Ketidakberimanan Runcie yang parah sudah menjadi hal yang umum di Gereja Inggris hari ini. [Editor: Dan bukan hanya di Gereja Inggris, tetapi juga di gereja-gereja Indonesia].

ORANG-ORANG INJILI YANG MENGUNJUNGI CINA DIAM MASALAH GEREJA-GEREJA RUMAH YANG DIANIAYA
Berikut ini disadur dari Christian Newswire, 14 Januari 2010: "Institute on Religion & Democracy (IRD) kecewa terhadap cara World Evangelical Alliance (WEA) mengabaikan penganiayaan agama di Cina dalam kunjungannya baru-baru ini. Sebaliknya, mereka hanya berbicara mengenai kooperasi dengan gereja yang diregistrasi oleh pemerintah sambil mengabaikan restriksi-restriksi yang diberlakukan oleh rezim komunis terhadap gereja-gereja tidak resmi. Mayoritas besar orang Kristen Cina, yang secara konservatif diperkirakan berjumlah 80 juta, kebaktian di jemaat-jemaat yang tidak ter-register, bertemu di rumah-rumah dan tempat-tempat lain. Dalam minggu terakhir ini saja para pemimpin Aliansi Gereja Ruma Cina ditangkap oleh otoritas propinsi Hebei menurut China Aid. Gereja-gereja rumah baik di Beijing maupun Shanghai juga telah ditutup baru-baru ini oleh polisi. Di propinsi Shanxi, otoritas menghancurkan gedung Gereja Rumah Fushan, dan menjatuhkan hukuman penjara yang lama kepada para pemimpin gereja. Di bulan Desember, seorang Kristen Uighur yang bertobat dari Islam dijatuhi hukuman penjara lima belas tahun karena imannya."

KANTOR METEOROLOGI INGGRIS MEMPREDIKSIKAN MUSIM DINGIN YANG TIDAK TERLALU DINGIN
Prediksi Kantor Met Inggris (dulu disebut Kantor Meteorologi) bahwa musim dingin ini akan hangat ternyata salah total. Bahkan, cuacanya sangat dingin, dengan temperatur yang turun hingga -22 C di beberapa tempat. Seorang pelapor cuaca BBC, Paul Hudson, menduga bahwa simulasi-simulasi komputer Kantor Met bisa saja telah mendapatkan "bias hangat" yang menyebabkan prediksi yang salah ("Met Office computer accused of 'warm bias,'" Daily Mail, 17 Januari 2010).

Apapun penyebabnya, yang jelas, ilmuwan modern tidak dapat memprediksikan cuaca tiga bulan dari sekarang dengan tepat, apalagi tiga tahun atau tiga dekade ke depan. (Prediksi Kantor Met tentang "musim panas barbeque" tahun lalu juga salah total). "Model-model komputer" yang dipakai untuk memprediksikan pemanasan global jangka panjang adalah hipotesis yang tidak jelas keakuratannya. Manusia, bahkan dengan segala keahlian ilmu pengetahuan modern-nya, tidak memiliki cukup pengetahuan untuk membuat prediksi seperti ini dengan akurat. EDITOR: Hati-hati untuk tidak secara membabi buta mengikuti semua yang dikatakan oleh "ilmuwan" atau "ilmu pengetahuan. " Ilmu pengetahuan yang benar telah banyak menolong manusia, tetapi banyak juga ilmu pengetahuan yang palsu, yang belum terbukti, dan yang muncul karena bias-bias ideologi, seperti evolusi.

ORANG TUA SEHARUSNYA MENGISI RUMAH TANGGA DENGAN MUSIK ROHANI
Almarhum gembala sidang J.B. Buffington mengatakan, "Musik duniawi menghasilkan lingkungan yang duniawi dan menciptakan sifat-sifat duniawi. Di sisi lain, anda dapat memprogramkan sifat dan stabilitas dan kedamaian dan ketenangan dalam rumah tangga anda jika anda memiliki musik Kristen rohani yang baik. Anda dapat memainkan cerita-cerita Alkitab di sebuah ruangan di mana bayi kecil sedang tidur, dan pada saat yang sama anda sedang memprogramkan cerita-cerita Alkitab ke dalam pikirannya yang kecil. Anak-anak tidak perlu belajar segala sesuatu secara formal; anda hanya perlu meletakkannya di sana dan dia bagaikan spons penyerap. Mereka menyerap semuanya. Nyalakan musik Kristen yang menenangkan, meninggikan Kristus, dan menggetarkan jiwa dan biarkan ia bermain di rumahmu, dan anda sedang memprogramkan suatu keamanan dan ketenangan dan kedamaian ke dalam hati anak-anak" ("How to Lose a Child Before He Is Five Years Old").

Sumber: Way of Life Ministry, Friday Church News Notes
Penerjemah: Dr. Steven E. Liauw
Untuk berlangganan, kirim email ke: gits_buletin-subscribe@yahoogroups.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar